FAO  Bantah  Corona Serang Kelas Menengah Atas

FAO  Bantah  Corona Serang Kelas Menengah Atas
A A A

Jakarta, acehtoday.com -  Food and Agriculture Organization (FA O) membantah berita yang mengutip data dari FAO yang mewartakan  virus corona lebih banyak menginfeksi kaum kelas menengah atas yang diterbitkan oleh kantor berita online pada 10 April. FAO Indonesia menegaskan berita itu tidak benar  kutipan berita itu.

“Kantor Pusat FAO di Roma dan Kantor Perwakilan Indonesia tidak pernah mengeluarkan laporan data mengenai dampak virus corona seperti yang diberitakan,” kata Siska Widyawati, National Communication Advisor, FAO Indonesia, Sabtu (11/4/2020) di Jakarta.

Siska menyatakan FAO dan WFP (World Food Program) adalah dua badan PBB yang independen satu dan lainnya.  WFP mempunyai mandat dan otoritas berbeda dengan FAO.  FAO Badan Pangan dan Pertanian PBB yang berfokus pada peningkatan kapasitas petani, nelayan, pembudidaya dan peternak di dunia dan memberikan advokasi kebijakan pembangunan pertanian.

Di Indonesia, FAO bermitra secara teknis terutama dengan Kementrian Pertanian, Kementrian Kelautan dan Perikananan, Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan maupun Kementerian Perencanaan Pembangunan (Bappenas).

“FAO telah memiliki kantor perwakilan di Indonesia sejak tahun 1978 dan telah menjalankan lebih 650 program dan proyek di Indonesia sampai hari ini,” ungkapnya.

Komentar

Loading...